Memberi Pelajaran Terhadap Anak Mengenai Hewan Ternak dan Outbound

04 April 2013jharrvis

Fahma 1Pendidikan adalah usaha sadar dan terencana untuk mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran agar peserta didik secara aktif mengembangkan potensi dirinya. Kegiatan di STPP Magelang merupakanh perpaduan dunia pendidikan dan hiburan bagi anak yang dikemas dalam bentuk permainan interaktif. Fahma 2Sistem pendidikan formal pada sekolah umum di Indonesia lebih cenderung menggunakan sistem pedagogi, yang dampaknya bagi anak-anak lebih cenderung belajar menghapal ketimbang melihat secara langsung dan mempraktekkan sebuah “teori “ di lapangan. “ Anak-anak terjebak pada situasi sistem belajar yang kaku, dan tidak aplikatif ”. Pendidikan nonformal adalah pendidikan yang berada di luar jalur sistem pendidikan formal, yang lebih menekankan pada tindakan aplikatif yang sejalan dengan teoritis. Jenis pendidikan non formal ini sangat beragam, yang termasuk antara lain pelatihan pengenalan mix farming untuk anak usia dini serta anak usia sekolah (sekolah dasar dan sekolah lanjutan). Fahma 3Kelompok Belajar (KB) Islam Fahma Salaman Magelang menerapkan cara belajar untuk siswa didiknya tidak cuma pelajaran disekolah saja tetapi juga mengajak siswa untuk dapat praktek langsung di alam nyata. Pada tanggal 4 April 2013 KB Islam Fahma Salaman melakukan kunjungan ke STPP Magelang yang terdiri dari 95 anak dan 8 orang guru pendamping, kegiatan tersebut diharapkan agar siswa mendapat dapat nyata, mengetahui cara beternak hewan, mengetahui manfaat binatang dan juga outbound. Fahma 4Pelaksanaan kunjungan di STPP Magelang meliputi Ternak Besar yaitu Sapi Perah dan Potong, Ternak Kecil yaitu Kambing dan Kelinci, Penetasan Telur, Laboratorium Hijauan Ternak dan Pengolahan pakan selain itu juga siswa melakukan kegiatan outbond yang diharapkan agar siswa dalam pembelajaran yang secara langsung dilakukan di alam terbuka dengan memanfaatkan alam sebagai media pembelajaran, kegiatannya belajar sambil bermain diisi oleh permainan atau Fahma 5ketangkasan dalam usaha membentuk kepribadian, memantapkan pemahaman kepemimpinan dan membentuk karakter anak percaya diri, kegiatan permainan dan pembelajaran yang dilaksanakan di luar ruangan sebagai variasi metode/pendekatan yang digunakan dengan tujuan memperkenalkan lingkungan, melatih psikomotorik dan mengembangkan wawasan, pengetahuan, sikap dan prilaku anak didik KB Islam Fahma Salaman.

Setelah melakukan kunjungan tersebut hasil yang didapat yaitu mendapatkan pengetahuan cara merawat sapi dan cara memerah susu yang bai, tahu cara menetaskan telur dan tahun cara membuat pakan ternak olahan. Kesan dan pesan yang didapat dari Guru KB Islam Fahma yaitu alhamdulillah kesannya sangat baik juga pemandu dan instruktur sangat bersahabat dengan anak sehingga kami semua bisa enjoy. Kedepannya semoga STPP Magelang makin maju dan makin bermanfaat bagi masyarakat umum khususnya petani dan peternak.Fahma 6e

Jl. Magelang – Kopeng KM.7 - Magelang, Jawa Tengah
Kotak Pos 152 , Kode Pos 56101
(0292) - 364188
(0293) – 313032
Jam layanan : Senin - Kamis, Jam 7.30 - 16.00 WIB
Jam layanan : Jumat, Jam 7.30 - 16.30 WIB
© Copyright 2024- POLBANGTANYOMA - All Rights Reserved
Translate »
chevron-down