STPP MAGELANG BEKERJASAMA DENGAN RADIO FAST FM

01 Maret 2012kunlesmana

Sekolah Tinggi Penyuluhan Pertanian STPP Magelang, merupakan salah satu Unit Pelaksana Teknis dibawah naungan Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian, Kementerian Pertanian Indonesia bergerak di bidang Pendidikan, yang mempunyai tugas menghasilkan lulusan yang berkompeten dalam bidangnya utamanya kompeten sebagai pejabat fungsional penyuluh pertanian.

Pada tahun ini STPP Magelang dengan Program Studi Penyuluhan Peternakan rencananya akan membuka minat studi Pengawasan Bibit Ternak dan minat studi Pengawasan Mutu Pakan. Dalam melaksanakan program pendidikan STPP Magelang selalu selaras dengan Program-program dan kebijakan yang dikeluarkan oleh Pemerintah khususnya Kementerian Pertanian. Salah satu program yang sedang dicanangkan adalah Swasembada Daging. Program studi Penyuluhan Peternakan dengan minat studi Pengawasan Bibit Ternak merupakan salah satu pendidikan yang menghasilkan lulusan dengan kompetensi yang mempunyai peran strategis  dalam pencapaian swasembada daging.

Dalam penyelenggaraan pendidikan, STPP Magelang telah dilengkapi dengan sarana prasarana yang lengkap dan canggih, dan untuk pengembangan keilmuan telah ditunjang dengan keberadaan beberapa laboratorium, diantaranya laboratorium Kesehatan Hewan dan Laboratorium Reproduksi disertai alat-alat lab. canggih dan tenaga yang profesional. Dalam melaksanakan tugas pokok sehari-hari laboratorium mengemban tugas sesuai dengan kegiatan Tri Dharma Perguruan Tinggi; meliputi Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian Masyarakat.

Laboratorium dalam bidang pendidikan, memfasilitasi mahasiswa untuk kegiatan praktik, dalam bidang penelitian memfasilitasi kegiatan penelitian baik untuk kepentingan dosen maupun mahasiswa lingkup STPP, juga memberikan kesempatan bagi pihak luar apabila ingin melaksanakan penelitian dengan menggunakan fasilitas STPP Magelang. Dalam bidang pengabdian masyarakat Laboratorium Keswan melakukan pemeriksaan rutin ternak-ternak milik STPP, dan memberikan pelayanan kesehatan ternak di luar sekitar kampus STPP Magelang, demikian juga dengan Laboratorium Reproduksi.

Jl. Magelang – Kopeng KM.7 - Magelang, Jawa Tengah
Kotak Pos 152 , Kode Pos 56101
(0292) - 364188
(0293) – 313032
Jam layanan : Senin - Kamis, Jam 7.30 - 16.00 WIB
Jam layanan : Jumat, Jam 7.30 - 16.30 WIB
© Copyright 2024- POLBANGTANYOMA - All Rights Reserved
Translate »
chevron-down