Gelar Promosi Agribisnis V yang dilaksanakan pada tanggal 28 Juni - 2 Juli 2012 di Soropadan ditutup kemarin tanggal 2 Juli 2012 oleh Asisten II Sekda Provinsi Jawa Tengah (Bidang ekonomi dan Pembangunan). Dr. Ir. Sri Puryono, M.Sc. Sampai hari terakhir pelaksanaan Gelar Promosi Agribisnis V kali ini transaksi komoditas mencapai 23,087 milyar rupiah meliputi bawang merah, beras, jagung, minyak goreng dan sapi. Pengunjung rata-rata setiap hari berkisar 7000 – 7500 orang dan puncaknya pada 30 Juni dan 1 Juli 2012. Sambutan Gubernur Jawa Tengah yang dibacakan oleh Dr. Ir. Sri Puryono, M.Sc, antara lain mengharapkan penyelenggaraan Gelar Promosi Agribisnis mendatang lebih baik dari sekarang. Potensi Agro supaya ditingkatkan kuantitas dan kualitasnya. Kawasan agro setelah Gelar Promosi Agribisnis dapat digunakan sebagai tempat pelatihan/belajar tentang teknik pertanian, begitu juga dengan promosi ditingkatkan untuk menjaring produsen lebih banyak, dengan menjaga kualitas dan kuantitas produk. Hal ini untuk memenuhi kebutuhan konsumen, sehingga kawasan ini menjadi prospektif. Tujuan penting Gelar Promosi Agribisnis V ini adalah pemberdayaan, peningkatan pengetahuan dan pemahaman masyarakat menjadi bertambah. Gelar Promosi Agribisnis V telah memberikan gambaran bahwa pertanian bukan sebagai nadi perekonomian saja, tetapi juga dicari dan diminati masyarakat. Apalagi peluang bisnis agro semakin terbuka, pangsa pasar juga semakin luas dengan adanya teknologi informasi.