FORUM KOMUNIKASI DOSEN, WIDYAISWARA, PENELITI, PPL, KELOMPOK TANI TERNAK DAN PENGUSAHA

15 Agustus 2017kunlesmana

Kementerian Pertanian mempunyai visi “Terwujudnya Kedaulatan Pangan dan Kesejahteraan Petani” dengan misinya “Mewujudkan Ketahanan Pangan dan Gizi”, meningkatkan nilai tambah dan daya saing komoditas pertanian, mewujudkan kesejahteraan petani, mewujudkan Kementerian Pertanian yang transparan, akuntabel dan berintegritas tinggi. Untuk mewujudkan visi dan misi tersebut, STPP Magelang mengadakan Forum Komunikasi Dosen, Widyaiswara, Peneliti, Penyuluh, Kelompok Tani Ternak dan Pengusaha. Kegiatan Forum Komunikasi ini dipadukan dengan Seminar Nasional dengan tema “Peningkatan Produktivitas Ternak Melalui Inovasi Agribisnis Berbasis Peternakan.

 

 

Tujuan Forum Komunikasi :

  1. Forum Silahturahmi antara Kelompok tani mitra STPP Magelang dengan penanggungjawab kelompok tani STPP Magelang.
  2. Forum Silahturahmi antara Peneliti, Widyaiswara, Pengusaha yang ada disekitar Magelang dengan dosen-dosen STPP Magelang.
  3. Forum SIlahturahmi antara Dinas Peternakan dan Perikanan Kabupaten Magelang, Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Magelang dan BPP serta penyuluh pendamping kelompok tani yang ada di Kabupaten Magelang dengan STPP Magelang.
  4. Forum untuk evaluasi dan koordinasi kegiatan pemberdayaan BPP dan kelompok tani yang bermitra dengan STPP Magelang Jurusan Penyuluhan Peternakan.
  5. Forum informasi dan peningkatan wawasan bagi para pengurus dan anggota kelompok tani mitra STPP Magelang.


 

Jl. Magelang – Kopeng KM.7 - Magelang, Jawa Tengah
Kotak Pos 152 , Kode Pos 56101
(0292) - 364188
(0293) – 313032
Jam layanan : Senin - Kamis, Jam 7.30 - 16.00 WIB
Jam layanan : Jumat, Jam 7.30 - 16.30 WIB
© Copyright 2024- POLBANGTANYOMA - All Rights Reserved
Translate »
chevron-down