Jelang Penerimaan Mahasiswa Baru, Polbangtan YOMA Ikuti Pameran Pendidikan

24 Januari 2024Rivan

MAGELANG. Pameran pendidikan menjadi salah satu ajang untuk mengenalkan perguruan tinggi vokasi milik Kementerian Pertanian. Hal ini dilakukan oleh Politeknik Pembangunan Pertanian Yogyakarta Magelang (Polbangtan YOMA) di satu pekan terakhir ini.

Berlokasi di beberapa titik, Polbangtan YOMA ikut mengisi booth pameran. Antara lain di Gedung Tri Bakti Kota Magelang, GOR SMA N 1 Salaman Kabupaten Magelang, dan terakhir di MAN 2 Kebumen.

Sejalan dengan upaya Kementerian Pertanian dalam mempersiapkan SDM. Di kesempatan lain, Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman menyebut Polbangtan menjadi salah satu lembaga yang berkontribusi besar dalam mencetak SDM pertanian.

"Polbangtan adalah masa depan pertanian. Ke depan kita berharap pertanian di Indonesia bisa bersaing dengan negara tetangga-tetangga," Ujar Amran.

Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian (BPPSDMP), Dedi Nursyamsi mengatakan pendidikan vokasi menjadi jawaban atas kebutuhan SDM pertanian yang andal, dengan menyatukan antara kemampuan intelektual dan pengembangan karakter.

“Kekuatan karakter sangat penting, karena akan membuatnya menjadi seorang yang kuat, mampu bertarung dan mampu mencari jalan keluar terhadap segala tantangan yang ada,” ujar Dedi.

Ditemui dalam wawancara (24/1), salah satu mahasiswa Polbangtan YOMA, Hadziq Rijal Hamdani yang mengisi Manda Campus Expo 2024 di MAN 2 Kebumen menyebutkan antusiasme yang tinggi dari pengunjung pameran.

“Kebanyakan dari siswa – siswi tertarik dengan beasiswa yang diberikan oleh Kementerian Pertanian” ungkap Rijal yang merupakan alumni MAN 2 Kebumen ini.

Ia menyebutkan, sebelumnya banyak siswa yang belum mengetahui tentang Polbangtan. Sehingga dengan pameran ini, membuka wawasan bagi adik – adik kelasnya untuk melanjutkan kuliah dan mendapatkan beasiswa pendidikan dari Kementerian Pertanian.

Pada kesempatan yang lain, Polbangtan YOMA juga mengisi Pameran Edukasi Magelang (PEM) 2024 di Gedung Tri Bhakti Kota Magelang. Wali Kota Magelang, Muchamad Nur Aziz menyampaikan bahwa Pameran Edukasi sangat penting bagi siswa SMA/SMK untuk memberi gambaran perguruan tinggi yang akan dipilih.

“Ini sebagai dasar memilih dan menentukan universitas/ perguruan tinggi maupun jurusan. Tentu kita semua mengharapkan, kelak pilihan studi di perguruan tinggi sesuai dengan minat dan bakat serta berpeluang besar untuk mengantar pada karir yang cemerlang,” jelas Walikota Magelang ini.

Oleh Wakil Direktur 3 Bidang Mahasiswa dan Alumni, Budi Purwo Widiarso kegiatan pameran mempunyai peran strategis untuk mendapatkan calon – calon mahasiswa unggul guna mempersiapkan SDM pertanian yang handal.

“Sebagai salah satu perguruan tinggi kedinasan, Polbangtan YOMA menawarkan 2 jurusan yang terdiri dari 6 program studi. Selain beasiswa pendidikan, mahasiswa juga akan mendapatkan sertifikat kompetensi dan dapat digunakan setelah lulus”, papar Budi.

Di Polbangtan YOMA, siswa – siswi dapat memilh program studi Penyuluhan Pertanian Berkelanjutan, Teknologi Benih, Agribisnis Hortikultura, Penyuluhan Peternakan dan Kesejahteraan Hewan, Teknologi Pakan Ternak, dan Teknologi Produksi Ternak. (YW/OS)

Jl. Magelang – Kopeng KM.7 - Magelang, Jawa Tengah
Kotak Pos 152 , Kode Pos 56101
(0292) - 364188
(0293) – 313032
Jam layanan : Senin - Kamis, Jam 7.30 - 16.00 WIB
Jam layanan : Jumat, Jam 7.30 - 16.30 WIB
© Copyright 2024- POLBANGTANYOMA - All Rights Reserved
Translate »
chevron-down