Tiga Mahasiswa Polbangtan Yoma Jurusan Peternakan Menjadi Pemandu Kegiatan G20 di Taman Teknologi Pertanian

29 Juli 2022kunlesmana

Polbangtan YoMa, 29 Juli 2022 bertepatan dengan agenda Fieldtrip para delegasi G20 dari seluruh negara yang mengikuti kegiatan ini, tiga mahasiswa dari Polbangtan Yoma Jurusan Peternakan ikut menyukseskan acara ini sebagai pemandu kegiatan fieldtrip yang dilaksanakan salah satunya di Taman Teknologi Pertanian Desa Nglanggeran, Kab. Gunung Kidul.

Hal ini merupakan sebuah kesempatan dan juga prestasi baru yang membanggakan dari para mahasiswa Polbangtan Yoma Jurusan Peternakan, pasalnya kegiatan ini merupakan kegiatan berskala internasional dan mahasiswa Polbangtan Yoma Jurusan Peternakan ditumjuk sebagai bagian dari pemandu wisata di Desa Nglanggeran untuk para delagasi dengan menggunakan bahasa Inggris. Tempat yang dipandu oleh mahasiswa Polbangtan Yoma Jurusan Peternakan di TPP Desa Nglanggeran yaitu Embung, Greenhouse krisan, dan hidroponik.

Dari mengikuti kegiatan yang terbilang eksklusif ini harapannya para mahasiswa Polbangtan Yoma kedepannya akan menorah prestasi-prestasi gemilang lainnya baik itu skala nasional maupun sampai internasional, harapannya lainnya juga mahasiswa Polbangtan Yoma Jurusan Peternakan terpacu untuk terus mengasah kemampuan agar mampu menembus dunia internasional.

 

Jl. Magelang – Kopeng KM.7 - Magelang, Jawa Tengah
Kotak Pos 152 , Kode Pos 56101
(0292) - 364188
(0293) – 313032
Jam layanan : Senin - Kamis, Jam 7.30 - 16.00 WIB
Jam layanan : Jumat, Jam 7.30 - 16.30 WIB
© Copyright 2024- POLBANGTANYOMA - All Rights Reserved
Translate »
chevron-down