PT.Medion Jaring Lulusan Polbangtan

21 Juli 2022kunlesmana

TEGALREJO - MAGELANG,  Bertempat di  Aula Politeknik Pembangunan Yogyakarta Magelang, (21 Juli 2022) dilaksanakan kegiatan Job Fair  atau Bursa Kerja dengan tema “Adaptabillity in the Workplace”.  Acara ini dilaksanakan secara langsung yang diikuti oleh mahasiswa tingkat 4 Politeknik Pembangunan Pertanian Yogyakarta Magelang yang dihadiri juga oleh Direktur, Wakil Direktur, serta Pejabat dan Dosen Politeknik Pembangunan Pertanian Yogyakarta-Magelang.

Pada acara pembukaan diberikan sambutan oleh ketua Badan Eksekutif Mahasiswa, dan juga Wakil Direktur III Politeknik Pembangunan Pertanian Yogyakarta-Magelang. Dalam rangkaian acara Job Fair ini diselenggarakan kegiatan Stadium Generale dan Campus Hiring. Kegiatan Job Fair ini menghadirkan dari PT Medion yaitu Derys C Rexivio. Dan penutupan dilakukan oleh Wakil Direktur III Politeknik Pembangunan Pertanian Yogyakarta-Magelang.

Tujuan diadakan jobfair adalah untuk memfasilitasi para pencari kerja untuk mendapatkan pekerjaan yang sesuai dengan bakat, minat dan kemampuannya. Selain itu juga bertujuan untuk membantu perusahaan untuk mendapatkan tenaga kerja yang sesuai dengan kebutuhan perusahaan, serta mengurangi angka pengangguran melalui peningkatan penempatan tenaga kerja.(YOMA)

Jl. Magelang – Kopeng KM.7 - Magelang, Jawa Tengah
Kotak Pos 152 , Kode Pos 56101
(0292) - 364188
(0293) – 313032
Jam layanan : Senin - Kamis, Jam 7.30 - 16.00 WIB
Jam layanan : Jumat, Jam 7.30 - 16.30 WIB
© Copyright 2024- POLBANGTANYOMA - All Rights Reserved
Translate »
chevron-down